Sungai Meluap Rendam Dua Dusun di Bangkala Barat Jeneponto, 53 Rumah Rusak
*Sejumlah fasilitas rusak

KABAR.NEWS, Jeneponto - Puluhan rumah warga di Desa Beroanging, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, terendam banjir pada Rabu (16/3/2022)
Kepala Fungsional Penata Penanggulangan Bencana BPBD Jeneponto, Mus Muliadi mengatakan, curah hujan yang tinggi ditengarai penyebab meluapnya air sungai hingga terjadi banjir.
"Volume air di sungai meningkat hingga meluap ke pemukiman warga," kata Mus Muliadi dalam keterangan tertulis kepada KABAR.NEWS, Rabu.
Akibatnya, dua perkampungan di Desa Beroanging dilaporkan telah terendam banjir. Dua dusun tersebut yaitu Beroanging dan Dusun Penjongga.
Berdasarkan laporan BPBD Jeneponto, tercatat ada 26 unit rumah di Dusun Beroanging yang terendam sedangkan Dusun Penjongga sebanyak 17 unit rumah. "Namun untuk total keseluruhan yang terdampak sebanyak 53 rumah," jelasnya.
Banjir juga mengakibatkan sejumlah fasilitas jalan rusak. Bahkan, dilaporkan ada jembatan yang nyaris putus.
"Oprit jembatan Dusun Beroanging rusak pada bagian kiri kanan saat mengalami longsor dan jembatan tersebut nyaris putus. Sedangkan Dusun Penjongga oprit jembatan mengalami longsor," terang Mus Muliadi.
Meski demikian, tak ada korban jiwa dalam bencana tersebut tetapi korban mengalami kerugian miliaran rupiah. "Kami taksir kerugian yang dialami sebanyak Rp2 miliar," pungkasnya.
Penulis: Akbar Razak/B