Refleksi 2 Tahun Kepemimpinan, Taufan Pawe Puji Kepribadian Pangerang Rahim

Taufan dan Pangerang kian mesra

Refleksi 2 Tahun Kepemimpinan, Taufan Pawe Puji Kepribadian Pangerang Rahim
Wali Kota Taufan Pawe dan Wakil Wali Kota Pangerang Rahim






KABAR.NEWS, PAREPARE - Pemerintahan Kota Parepare dibawah kepemimpinan duet Taufan Pawe dan Pangerang Rahim kian mesra di usia kebersamaan mereka yang genap 2 tahun. Keduanya kompak mengurus pemerintahan dalam mewujudkan visi dan misi Parepare sebagai Kota Industri Tanpa Cerobong Asap. 

Di setiap momen, Taufan Pawe kerap memuji wakilnya yang dia sapa "Opa" alias Om Pangerang.

"Wawali (Pangerang Rahim) itu figur punya kepribadian yang mampu menerjemahkan apa keinginannya wali kota. Beliau sangat tawadhu, penyejuk. Kalau ada hal yang bersifat krusial, beliau tampil di tengah-tengah dan malasah langsung selesai. Saya menganggap beliau ini tidak ada duanya mungkin beliau ini kiriman dari langit untuk saya," sanjung Taufan. 

Sosok itulah yang membuat Taufan tak ragu meninggalkan Parepare jika punya urusan kedinasan atau politik. 

"Wali kota tidak pernah tinggalkan Parepare, yang tingglkan Parepare itu Taufan Pawe. Sudah ada tata kelola tersistem. Ada Pak Wawali, ada Sekda. Apalagi di era digital sekarang ini bisa melakukan disposisi menggunakan gadget," jelas Walikota yang menjadikan Presiden ke-3 RI, Prof BJ Habibie sebagai inspirasi membangun Kota Parepare ini. 

Penulis: Arsyad/C