Positif Covid-19 di Torut Bertambah 4 Jadi 44 Kasus
Dari 4 kecamatan

KABAR.NEWS, Rantepao - Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Toraja Utara (Torut), Sulawesi Selatan, mengalami penambahan 4 (empat) orang menjadi total 44 kasus positif per Jumat (14/11/2020).
Tambahan 4 kasus positif tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan uji swab PCR oleh Balai Besar Laboratorium Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel.
Jubir Satgas Covid-19 Torut Anugrah Yaya Rundupadang mengatakan pasien yang terkonfirmasi tersebut sementara menyelesaikan masa karantina di tempat khusus isolasi di bawah pengawasan ketat GTPP Covid-19.
"Dari keempat kasus terkonfirmasi tersebut, GTPP sementara melakukan penelusuran dan pelacakan bagi orang - orang terdekat oleh Puskesmas setempat dan Dinas Kesehatan," kata Yaya dalam rilisnya.
Adapun sebaran keempat kasus positif baru itu yakni perempuan berusia 21 tahun berasal dari Kecamatan Kesu, kemudian Laki-Laki (47) tahun berdomisili Kecamatan Tikala. Dan Perempuan (38) tahun berdomisili Kecamatan Rantepao serta Laki-laki (27) tahun berdomisili Kecamatan Rantepao.
Dari total 44 kasus positif di Torut, 5 orang diantaranya sementara menjalani isolasi, 4 orang meninggal dunia dan 35 orang sembuh.
Penulis: Febriani/B