Janji Chaidir-Suhartina, Lanjutkan Program Peninggalan Hatta-Harmil

Chaidir dan Suhartina mengajak semua pihak bersama-sama memajukan Maros.

Janji Chaidir-Suhartina, Lanjutkan Program Peninggalan Hatta-Harmil
Bupati dan Wakil Bupati Maros terpilih, Chaidir Syam-Suhartina bersama Bupati dan Wakil Bupati Maros, Hatta Rahman dan Harmil Mattotorang. (Foto: KABAR.NEWS/Fahrul)






KABAR.NEWS, Maros - Bupati dan Wakil Bupati Maros terpilih, AS Chaidir Syam-Suhartina Bohari mulai diperkenalkan oleh Hatta Rahman dan Harmil Mattotorang ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Dalam acara tersebut, Chaidir-Suhartina akan melanjutkan pembangunan yang dilakukan Hatta dan Harmil. 

Chaidir Syam mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Bupati dan Wakil Bupati Maros Hatta-Harmil. Bagi Harmil, kedua sosok tersebut telah menjadi kakak, guru sekaligus orang tua baginya. Chaidir mengaku belajar banyak dari Hatta dan Harmil. 

"Hari ini bapak Hatta Rahman menunjukkan hal yang luar biasa. Kita lihat di Amerika, proses peralihan kepemimpinan saling bertolak belakang. Kita lihat juga di beberapa pilkada, saling serang menyerang antara periode lama dan baru itu dipertontonkan ke masyarakat. Tapi itu tidak terjadi di Maros," ujar Chaidir, Selasa (2/2/2021)

Menurut Chaidir, terpilihnya dia dan Suhartina merupakan amanah dan takdir. Kemenangannya merupakan kemenangan masyarakat Maros. Ia juga meminta doa dan dukungan semua pihak dalam membangun Kabupaten Maros kedepan. 

"Doakan kami agar selalu amanah, mudah-mudahan ke depan kami berdua. Insyaallah melanjutkan pembanguan dan menyelesaikan yang belum dituntaskan. Kami tidak bisa bekerja hanya berdua, mari kita fokus secara profesianal dan berintegritas untuk bekerja sama. Bersama kita semua untuk mewujud Maros lebih baik," kata dia. 

Sementara itu, Wakil Bupati Maros terpilih, Suhartina juga menyampaikan rasa terima kasihnya terkhusus kepada kaum perempuan Maros. Dia berjanji akan memperjuangkan keterwakilan kaum perempuan dalam kepemimpinannya kedepan. 

"Saya ucapan terimaksih banyak, karena diantara yang berdiri dihadapan kita semua saya satu-satunya yang mewakili perempuan, terimaksi banyak karena telah memberi ruang kepada kami kaum perempuan. Ke depan pemerintahan HatiKita Keren akan melibatkan perempuan-perempuan hebat dalam membangu Kabupaten Maros," pungkasnya.

Penulis: Fahrul/B