Dilan Series Cari Pemeran Utama Pengganti Iqbaal, Berikut Syaratnya
*Open casting

KABAR.NEWS, Makassar - Kisah asmara Dilan dan Milea kembali akan tayang di layar kaca dengan judul "Dilan Series". Proyek ini akan digarap oleh Sutradara Fajar Bustomi dengan rumah produksi Falcon Pictures.
Proyek pengerjaan "Dilan" Series dimulai dengan mencari pemain utama dan pemain pembantu. Pencarian tersebut dilakukan melalui open casting yang dimulai pada 1-31 Januari 2022.
"Senang, karena melalui 'Dilan Series', saya bisa memvisualkan lebih banyak lagi kisah yang ada di novel 'Dilan 1990'," ujar Fajar Bustomi dalam keterangan tertulis dikutip dari Antara, Senin (3/1/2022).
Salah satu kriteria yang wajib dipenuhi untuk ikut casting Dilan Series adalah masih berusia 15-24 tahun baik untuk pria dan perempuan. Dilan Series sendiri merupakan sebuah cerita pengembangan dari film dan novelnya.
"Setiap adegan yang belum ada di film tapi ada di novel akan divisualkan, dengan treatment seperti film bioskop," kata Fajar.
Sebelumnya, peran Dilan dan Milea diperankan oleh Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla pada film Dilan 1990 yang disutradai Pidi Baiq
Dikutip dari Falcon Pictures, berikut beberapa persyaratan untuk ikut casting Dilan Series:
- Cewek /Cowok usia 15 - 24 tahun
- Posting di SocMedmu, Video acting dari adegan film “Dilan” apa saja, Kamu boleh pilih, bebas!
- Durasi video acting minimal 30 detik
- Mention & Follow IG + TikTok Falcon pictures sertakan hastag #DILANSERIES ya!
- Ditunggu sampai 31 JAN, pengumuman pemeran “Dilan Series” 14 FEB 2022.