Dibuat Frustasi Verona, Juventus Raih Hasil Seri

Gol Juventus dicetak Cristiano Ronaldo pada awal babak kedua.

Dibuat Frustasi Verona, Juventus Raih Hasil Seri
Gelandang Juventus, Andrien Rabiot saat duel dengan pemain Hellas Verona. (Foto: Getty Images)






KABAR.NEWS - Hellas Verona memberikan rasa frustasi kepada Juventus dalam lanjutan Serie A Italia di Stadio Marc Antonio Bentegodi, Minggu dini hari (28/2/2021). Dalam laga tersebut, laga berakhir 1-1. 

Meski kalah pengalaman, tetapi bagi Verona bermain di Stadio Marc Antonio Bentegodi memberikan semangat. Terbukti pada awal pertandingan, Verona melalui Marco Faraoni memberikan ancaman ke gawang Si Nyoya Tua. Beruntung Kiper Juventus Wojciech Szczesny sigap menyelamatkan gawangnya.

Lima menit kemudian, Verona kembali memberi tekanan pertahanan Juventus. Federico Dimarco mengirim umpan silang ke arah tiang jauh, namun bola gagal dijangkau Antonin Barak di kotak penalti. Pada babak pertama, Juventus terlihat kesulitan mengembangkan permainan dan lebih banyak mendapatkan ancaman dari Verona. 

Pada babak kedua, Juventus mulai bisa keluar dari tekanan. Terbukti saat 4 menit dimulainya babak kedua, Juventus bisa mencetak gol melalui Cristiano Ronaldo. 

Gol tercipta berawal Federico Chiesa mengontrol bola di dalam kotak penalti sebelum menyodorkan bola ke tiang jauh, Cristiano Ronaldo yang berlari dari belakang langsung melesatkan tembakan akurat yang meluncur ke sudut gawang.

Gol Ronaldo tersebut membangkitkan kembali Verona. Pada menit ke-51, Mattia Zaccani dijatuhkan Chiesa di area 12 pas. Namun, wasit tak memberikan penalti. Pada menit ke-77, Verona akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui sundulan Barak. 

Gol tercipta dari Darko Lazovic mengirim umpan lambung dan disambut tandukkan akurat Barak di depan gawang yang membuat Szczesny tak berkutik. Verona hampir meraih kemenangan saat Lazovic menusuk ke kotak penalti sebelum mengirim tembakan keras yang dengan gemilang mampu ditepis Szczesny ke atas gawang.

Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, Verona dan Juventus harus puas berbagi angka. Hasil imbang ini menahan Juventus di urutan tiga dengan 46 poin dari 23 pertandingan. Sementara Verona tak beranjak dari urutan sembilan.