Bupati Jeneponto minta Warganya Waspada Cuaca Ekstrem
*Merespons prakiraan BMKG

KABAR.NEWS, Jeneponto - Bupati Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Iksan Iskandar meminta warganya berhati-hati menghadapi cuaca ekstrem yang diprediksi BMKG akan terjadi tiga hari ke depan.
"Pemerintah Kabupaten Jeneponto menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada," kata Iksan melalui Kabag Proptim Jeneponto, Mustaufiq kepada KABAR.NEWS via telepon, Selasa (18/1/2022).
BMKG pada Senin kemarin, mengeluarkan perigantan dini cuaca ekstrem yang terjadi di wilayah Sulsel terhitung mulai 18 hingga 20 Januari 2022.
Jeneponto termasuk daerah yang diprediksi mengalami curah hujan tinggi selama tiga hari ke depan. Cuaca buruk ini menurut BMKG, berpotensi memicu benca hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor.
Pemkab Jeneponto sendiri juga mengintruksi kepada seluruh kepala wilayah untuk mengecek kondisi wilayahnya masing-masing.
"Meminta kepada seluruh kepala wilayah kecamatan bersama tripika agar terus memantau perkembangan kondisi di wilayah masing-masing," beber Mustaufiq.
Menurut Mustaufiq, daerah berjuluk Butta Turatea ini sudah beberapa kali dilanda bencana, sehingga, pihaknya harus sigap dalam menghadapi cuaca ini.
"Kita berharap agar tidak terjadi bencana lagi," harap dia.
Penulis: Akbar Razak/B