BKPSDM Pastikan Tak Ada PNS Fiktif di Jeneponto

Rutin sinkronisasi data

BKPSDM Pastikan Tak Ada PNS Fiktif di Jeneponto
Kepala BKPSDM Jeneponto, M. Basir Bohari. (Foto: Istimewa/HO)






KABAR.NEWS, Jeneponto - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menemukan 97.000 data pegawai negeri sipil atau pegawai negeri sipil (PNS) yang misterius. Temuan itu diperoleh saat BKN menyelenggarakan pemutakhiran data pada tahun 2014.


Pada saat itu, pendataan ulang PNS dilakukan secara elektronik dan dilakukan oleh masing-masing PNS.


Menanggapi hal tersebut, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jeneponto, Sulsel, M. Basir Bohari mengatakan pihaknya terus melalukan rekonsiliasi data PNS secara rutin. 

Tujuanya, untuk memeriksa data PNS, apakah terdapat data fiktif abdi negara. Data tersebut direkonsiliasi dengan data milik BKN.


"Kita masih pakai data dalam simpeg. Teman juga di bidang teknis secara rutin melakukan rekon data PNS," ujar Basir Bohari saat dihubungi KABAR.NEWS, Kamis (3/6/2021).


Dia bilang, bahwa BKD Jeneponto sampai saat ini belum pernah mendapatkan adanya temuan seperti itu. Menurutnya, bahwa PNS yang ada saat ini adalah sah.


"Yang ada sekarang pasti sah. Kami kerja berdasarkan dokumen yang ada dalam sistem," ungkapnya.


Dia mengaku, bahwa untuk mengecek kinerja para PNS Jeneponto pihaknya berpatokan pada TPP yang diberikan kepada pegawai. Bagi dia, TPP adalah suatu langkah kongkrit untuk mengukur suatu kinerja seseorang.


"TPP yang diberikan kepada pegawai itu salah satu indikatornya adalah kinerja. Artinya, semua PNS pasti melaporkan kinerjanya setiap bulan melalui aplikasi Sipekerja," pungkasnya.


Penulis: Akbar Razak/B